TIPS DAN CARA MEMBUAT LAYANG-LAYANG

Membuat Layang-layang Koangan / Goangan dengan hiasan lampu LED

Musim panen akan  segera tiba, Khususnya di tempatku Singarajan Pontang Serang biasanya saat saat seperti ini di ramaikan dengan suasana  gemerlap layang-layang goangan pada malam hari dengan berbagai hiasan lampu yang berwarna warni dengan goyangannya yang aduhai melenggak lenggok di angkasa dan dengan raungan suaranya yang memecahkan kesunyian malam sungguh sesuatu pemandangan yang indah,, Bagaikan ribuan bintang yang melayang mengitari gelapnya malam. Menambah indahnya jagat alam semesta.

Dari sekian bentuk yang beraneka ragam ukuran, besar dan kecil dari beberapa pengrajin Layang-layang goangan dengan kreasi sendiri. Dan Saya peribadi menyukai dan telah membuat beberapa unit layang-layang dikarenakan bentuknya yang terbilang indah dan mungkin hanya ada di tempatku saja dengan satu ciri khas yang unik yaitu pada bagian ekor atau kami menyebutnya dengan nama BUYUNG  berbentuk seperti body wanita.
Dari beberapa bentuk dan ukuran yang berbeda Saya telah membuat satu ukuran yang simetris bentuk layang-layang yang menurut saya pas jika di bentuk menjadi satu Kerangka Layang-layang goangan
Pada perinsipnya layang-layang goangan  ini memerlukan satu keseimbangan yang akurat untuk dapat terbang dengan goyangannya yang aduhai di sini saya akan berbagi pengalaman dalam merakit ataupun membuat layang-layang goangan yang di hiasi Lampu LED yang berwarna warni.

Di lihat dari belakang

Salah satu model corak Goangan ukuran 3 meter dengan bahan dari plastik



 Pemasangan Pita suara (PTENG)

Goangan siap untuk di terbangkan

contoh salah satu model Layang-layang Goangan yang sudah jadi











Disini Saya menguraikan dari satu bentuk ukuran layang-layang yang terdiri dar i

  1. Bentangan  Sayap
  2. Ekor atau Buyung
  3. Bapang (Sanderan untuk pita suara (PTENG)
  4. Tulang penyangga Sayap dan Ekor (Buyung )
 Di bawah ini Salah satu jenis Rangka Layang-layang goangan



Dan ini kurang lebihnya jika rangka tersebut di rakit dengan  menggunakan bahan dari plastik tipis dengan plat hitam juga dari bahan plastik tipis,Untuk bahan bisa menggunakan plastik atau kertas yang tipis dang juga ringan,  di sini Saya sudah terbiasa menggunakan dari bahan plastik tipis.

Petunjuk Pembuatan layang-layang goangan dengan bahan bahan sbb:
  • Bambu panjang 2 meter
  • Benang untuk perakitan Rangka di sini saya menggunakan benang nylon putih
  • lem Aibon
  • Bahan Pelastik tipis atau kertas secukupnya
  • Pisau
  • Lampu LED 3 buah 2warna kedip
  • Batery kapasitas 3 volt + resistor 5 ohm dan kapasitor 100uf 10 volt
  • Kabel kecil secuikupnya 
Gambar di bawah ini adalah ukuran bambu yang di perlukan untuk perakitan Layang-layang goangan



Cara pemasangan




Cara perakitan, Gambar di bawah ini adalah proses pembuatan  tahap demi tahap Perakitan Rangka layang-layang .




Setelah semuanya selesai kita akan memperoleh bentuk jadi yang kurang lebih seperti pada gambar di atas
dan langkah selanjutnya tinggal pemasangan bahan pelastik atau kertas yang tipis pada badan rangka layang-layang goangan tersebut, penempelan bisa menggunakan Lem aibon.

Untuk pemasangan Lampu LED  bisa di lakukan setelah semuanya beres dan layang-layang sudah bisa terbang khususnya pada malam hari , Setelah itu barulah Lampu baru bisa dipasang di sini Saya hanya memberikan contoh pasangan lampu LED 3 buah Saja, untuk selebihnya terserah Anda. Experiments yang sudah Saya coba pernah Saya pasang lampu sampai 25 buah dan hanya menggunakan satu Battery HP saja

Di bawah ini sekema cara pemasangan lampu LED, Segala sesuatunya harap di perhatikan jangan terburu-buru terima kasih.














Demikian info dari Kami.....selamat Mencoba.

Bom-Bom-Car   ( ^.^ )



8 Responses so far.

  1. Unknown says:

    plastik apa yg di pakai bro.....

  2. Unknown says:
    This comment has been removed by the author.
  3. Unknown says:

    http://karyaservice.blogspot.co.id/2012/12/membuat-layang-layang-koangan-goangan.html?m=1

  4. Unknown says:

    lampu lednya cuman 3 doank ya?

  5. Klo di desa tempat ane pke dinamo vcd yg besar , bisa sampe 20 lampu bro

  6. Unknown says:

    Klo enggok nya gde itu pnyebab dan mengatasinya gimana ya a.?

  7. Aby_Yandi says:

    Mantap...keren..memang yg terbaik dari Negeri indonesia.luar biasa mau berbagi ilmunya.

  8. Hallo bossku^^ Untuk bossku yang suka bermain casino, poker, slot, ataupun sportbooks. Tidak perlu repot-repot untuk keluar rumah, bosku hanya dirumah saja sudah bisa mendapatkan uang tambahan lohh ^_^
    Bossku bisa langsung kunjungi Situs Web Agent Betting Online terpercaya ya ^^ "www,viabola88,org" (tanda koma diganti menjadi tanda titik ya bosku ^^).
    Bonus Depo VIABOLA
    - Bonus Depo New Member 10%
    - Bonus Depo Harian 10% (sehari 1x)

    Bonus Mingguan VIABOLA
    - Bonus CashBack up to 10% ( Sportbook )
    - Bonus Referal 2% ( All Games )
    - Bonus Rollingan up to 0.8% ( Casino & Slot )
    - Bonus Rollingan up to 0.5% ( Poker )

    NB: Pembagian Setiap Hari Selasa Pukul 14:00-15:00
    dan untuk level cooper belum mendapatkan bonus cashback dan rollingan , hanya dapat bonus Referal saja ya bosku ^^.

    Hanya di "www.viabola88,org" bossku bisa mendapatkan uang tanpa keluar rumah ya bosku ^^
    WA : +855962044524

Leave a Reply