TIPS 5 CARA Mengatasi Iritasi Setelah Facial


Pernahkah Anda mengalami iritasi kulit usia facial di suatu tempat? Bagaimana rasanya? Gatal, panas, kemerahan dan rasanya ingin selalu menggaruknya.

Bila Anda percaya pada kami, jangan digaruk. Menggaruk mungkin akan memberikan rasa nyaman dan kepuasan sesaat. Namun efek yang akan terjadi detik berikutnya akan membuat Anda menyesal melakukannya. Menggaruk akan membuat kulit makin meradang dan lebih parah kondisinya, bahkan ia akan mengeluarkan air dari kulit.

Seperti dilansir oleh Livestrong, kondisi kulit yang iritasi memerlukan perhatian lebih dari Anda. Tak bisa diperlakukan sembarangan seperti kulit dalam kondisi normal, ada beberapa hal yang tak boleh Anda lakukan, seperti:


  • Membersihkan wajah dengan menggunakan produk beralkohol
  • Mengusap dengan kasar kulit sehingga kulit mengelupas
  • Memakai makeup langsung, disarankan 3x24 jam baru boleh memakai makeup lagi
  • Memakai scrub wajah
  • Beraktivitas di bawah sinar matahari secara langsung


Apabila kulit terlanjur mengalami iritasi, inilah yang disarankan oleh para ahli:

Langkah 1.

Manfaatkan bahan alami untuk mengompres dan mendinginkan kulit wajah Anda. Misalnya saja masker mentimun. Irisan mentimun atau parutan mentimun memberikan rasa nyaman serta membantu memulihkan kulit iritasi jauh lebih cepat.

Caranya mudah, hanya mengaplikasikannya selama 10 menit, kemudian membilas dengan air dingin.

Langkah 2.

Pilih pembersih wajah yang mengandung susu atau yang diformulakan untuk kulit berjenis sensitif. Aplikasikan secara lembut dengan gerakan melingkar dan hindari memakai deep cleansing atau sabun muka dengan scrub.

Langkah 3.

Gunakan toner untuk membantu melembabkan dan mengangkat sisa sel kulit mati. Selain itu ia juga aman digunakan untuk kulit sensitif.

Langkah 4.

Kompres kulit dengan es batu untuk mengurangi peradangan dan kemerahannya.

Langkah 5.

Aplikasikan sunblock setiap bepergian dan beraktivitas di luar ruangan untuk mencegah paparan sinar UV A dan UV B.

Dalam kurun waktu tiga hari umumnya kulit akan membaik kondisinya. Namun apabila semakin parah, kemerahan dan bruntusan, maka sebaiknya konsultasikan pada dokter agar mendapatkan perawatan lebih intensif.

Demikian info dari kami semoga bermanfaat bagi anda.

 Terima Kasih                        Bom-Bom-Car    ( ^.^ )

Leave a Reply