Tips Membuat Cheese Stick Bayam Renyah

Artikel Terbaru Mengenai Cara Membuat Cheese Stick Bayam Renyah .

Bahan kering:

-   Tepung terigu: 400 gram, pilih yang mengandung protein sedang.
-   Tepung sagu: 100 gram.
-   Daun bayam: 0,5 ikat, dirajang sampai lembut.
-   Keju cheddar: 250 gram, diparut lembut.
-   Garam: 2 sendok teh.
-   Kaldu ayam bubuk (instan): 1 sendok teh.









Bahan basah:

         -   Telur ayam: 4 butir.
         -   Minyak goreng: secukupnya untuk menggoreng.

Cara Membuat Cheese Stick Bayam Renyah


  1. Kecuali minyak goreng, aduk semua bahan kering dan bahan basah yang tadi sudah disiapkan sampai tercampur rata dan membentuk adonan yang kalis dan mudah dibentuk.
  2. Pipihkan adonan dengan menggunakan gilingan mie (botol kosong atau gilingan kayu) hingga mencapai ketebalan sekitar 0,5 sentimeter atau sesuai selera.
  3. Iris memanjang adonan yang sudah dipipihkan dengan ukuran sesuai selera.
  4. Panaskan minyak goreng, kecilkan api kompornya, goreng adonan yang sudah diiris-iris tadi sampai matang dan berwarna kuning kecokelatan, angkat, tiriskan, diamkan sampai suhunya menjadi normal.
  5. Masukkan ke dalam toples, cheese stick bayam renyah yang siap menggoyang lidah siap dihidangkan.
     Demikian Info dari kami,semoga bermanfaat bagi anda.

          Terima Kasih                  Bom-Bom-Car   ( ^.^ )

Leave a Reply